Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

Pertumbuhan indigofera di lahan pegunungan

Gambar
Menakjubkan, pertumbuhan tanaman indigofera di dataran tinggi yang kering di pegunungan di wilayah Kabupaten Kendal berketinggian sekitar 800 meter dari permukaan laut ini sangat cepat, ditanam di akhir musim penghujan. Tanaman berprotein tinggi yang sangat di sukai kambing dan sapi ini tetap hijau dikala musim kemarau,  Indigofera yg kami tanam ini kami jadikan penutup tanah di sela sela tanaman sengon solomon berusia sekitar satu tahub milik kami. Dengan penanaman indigofera di sela tanaman sengon ini ada beberapa keuntungan diantaranya mampu menekan gulma yang tumbuh di sela sela tanaman sengon solomon ,juga mampu menahan kelembaban di sekitar sengon. Panen indigofera ini dimulai sejak tanaman tinggi diatas 1 meter, sehingga nanti akan bercabang dan mengeluarkan tunas baru yang banyak.  Untuk info seputar tanaman indigofera lain bisa lihat terus di blog ini. Salam hijau

Daun indigofera di sukai kambing

Gambar
Ternyata kambing lahap sekali makan daun indogofera, dengan kandungan gizi yang tinggi dan aromanya disukai ternak membuat ternak kita cepat gemuk, yuk tanam indigofera. Budidaya indigofera menguntungkan peternak karena mengurangi pembelian konsentrat, mudah hidup dilahan yang jelek sekalipun